Makanan Khas Bali yang Lezat dan Harus Anda Coba

Makanan Khas Bali yang Lezat dan Harus Anda Coba

Makanan khas Bali berikut ini tentunya harus Anda cicipi ketika sedang berkunjung ke pulau Dewata, baik untuk liburan maupun urusan pekerjaan. Bali merupakan salah satu pulau di Indonesia yang sudah sangat populer, bahkan sudah terkenal hingga ke mancanegara.

Karena itu tidak heran jika Bali memang menjadi tujuan bagi banyak turis asing. Selain itu, masyarakat Indonesia dari wilayah lainnya pastinya juga sangat tertarik untuk liburan di Bali. Sebab, Bali memang memiliki daya tarik tersendiri yang menjadi magnet untuk menarik wisatawan.

Baik itu daya tarik dari segi budayanya, tempat wisatanya, keindahan alamnya, hingga kulinernya. Hal tersebut membuat Bali selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri. Nah, kali ini kita akan membahas mengenai kuliner khas Bali yang wajib Anda cicipi.

Makanan Khas Daerah Bali
unsplash.com

Makanan Khas Bali yang Harus Anda Cicipi

Selain terkenal dengan keindahannya, Bali juga terkenal memiliki aneka kuliner yang lezat. Entah itu kuliner yang terbuat dari daging, sayuran, maupun bahan makanan lainnya. Nah, jika Anda mengunjungi Bali maka jangan lewatkan untuk mencicipi aneka makanan berikut ini:

Sate Lilit

Pertama terdapat sate lilit yang terbuat dari daging ayam atau ikan giling dicampur dengan kelapa parut dan dililitkan pada batang sereh atau bambu. Sate ini bisa dinikmati dengan saus sambal sebagai cocolan agar rasanya semakin nikmat. Selain itu sate ini juga cocok disantap bersama nasi campur.

Nasi Campur Bali

Makanan khas daerah Bali ini terdiri atas nasi putih dengan beberapa lauk. Misalnya yaitu sate lilit, suwiran ayam, sayur urap, lawar ayam, sambal matah, dan lain sebagainya. Perpaduan nasi hangat dan berbagai lauk yang lezat cocok menjadikannya sebagai menu makan siang.

See also  Makanan Khas Dieng, Rekomendasi Kuliner Lezat yang Populer

Ayam Betutu

Berikutnya Anda bisa mencicipi ayam betutu yang dimasak dengan bumbu betutu khas Bali. Anda bisa memilih ayam betutu yang dimasak dengan direbus atau dipanggang. Keduanya sama-sama memiliki rasa yang lezat dengan berbagai bumbu rempah yang meresap dengan sempurna.

Laklak

Makanan khas daerah Bali satu ini merupakan serabi versi Bali yang dimasak menggunakan kendi tradisional. Ukurannya lebih kecil namun tebal dan menghasilkan kontras tekstur crispy di luar dan lembut di dalam. Biasanya laklak disajikan dengan parutan kelapa dan sirup gula merah.

Lawar

Makanan ini terbuat dari sayuran seperti kacang panjang, nangka, dan parutan kelapa dengan bumbu khas Bali. Bisa juga menggunakan isian daging seperti daging ayam, entok, dan lainnya. Hidangan lawar ini sangat cocok disajikan bersama dengan nasi putih dan juga sate lilit.

Itulah beberapa makanan khas daerah Bali yang wajib Anda cicipi saat mengunjunginya. Berbagai makanan tersebut tentunya sangat lezat dan memanjakan perut terutama saat lapar.